APA ITU PALM SUGAR ?

Palm Sugar merupakan gula yang dibuat menggunakan bahan-bahan dari sari palm / keluarga palma seperti aren, kelapa, siwalan dsb. Sari palm merupakan air yang manis yang disebut nira, yang diambil langsung dari pohon palma, sari / nira aren diambil dari pohon aren, air badheg (jawa) merupakan nira pohon kelapa. Proses pengambilan nira ini sangat tradisional, petani gula atau disebut penderes memanjat pohon kelapa pada pagi hari dan sore hari agar nira tetap segar dan baik.

Proses memasak nira palm; nira palm sebelum dimasak, disaring terlebih dahulu menggunakan mess >80 agar kotoran, sampah berupa daun serpihan kayu dsb, serangga dapat tersaring. Nira palm kemudian dimasukkan kedalam wajan dengan kapasitas produksi 5-15 kg dan dipanaskan hingga menjadi karamel. Proses kematangan karamel membutuhkan suhu antara + 140oC seorang petani gula tidak membutuhkan termometer untuk mengetahui kematangan karamel, melalui insting dan pengalaman, setelah karamel dianggap matang kemudian api dikecilkan. pembuatan palm sugar berbentuk kristal / serbuk dilakukan dengan manual, karamel di aduk-aduk terus hingga suhu menurun dan dilakukan pengadukan menggunakan alat seperi penggiling agar menjadi serbuk / kristal yang baik.

Palm Sugar yang telah menjadi serbuk / kristal di saring dengan ayakan mess 18 menjadi serbuk yang baik, yang tidak masuk ke dalam mess 18 di lakukan penggilingan kembali ataupun di masak kembali. Palm sugar kemudian dimasukkan kedalam oven untuk mengurangi kadarairnya hingga mencapai 1-2% tingkat kekeringan, setelah di oven dihasilkan Palm Sugar dengan kualitas yang baik. Kami selaku produsen Palm Sugar berusaha menjaga kualitas produk kami, dari segi tekstur, warna, tingkat kekeringan dan yang paling utama adalah kesehatan. Palm Sugar yang kami produksi merupakan produk yang organik, tanpa campuran bahan kimia ataupun pengawet buatan, karena kesehatan berawal dari apa yang kita makan.

proses oven palm sugar.png

Proses pengovenan Palm Sugar - Gula Palm